Donor Darah Jadi Gaya Hidup
>> Kamis, 20 Mei 2010
PANGKALPINANG, BANGKA POS -- Dalam rangkaian peringatan hari Palang Merah (PM) se-dunia ke-147, Sun Clinic yang bekerja sama di antaranya PT Jamsostek, Palang Merah lndonesia (PMI) Bangka Belitung (Babel), Bank Sumsel Babel, Garuda Indonesia, AXIS dan Bangka Pos Group, Minggu (1615), telah menggelar kegiatan donor darah sukarela, di Gedung El John, Jl Soekarno Hatta, No 208, Pangkalpinang.
Kegiatan Donor darah yang berlangsung Minggu pagi kemarin dibuka secara resmi oleh Ketua PMI Provinsi Kepulauan Babel Hj Noerhari Astuti Eko Maulana Ali, S.Sos.
Noerhari yang juga anggota DPD RI asal Babel menyatakan, kegiatan donor darah dapat menjadi gaya hidup masvarakat, khususnya yang ada di Provinsi Babel. "Kebutuhan darah semakin meningkat, sehingga memerlukan perhatian kemanusiaan. Untuk itu, kedepan donor darah menjadi gaya hidup kita," kata Noerhari. Selain itu, pihaknya juga berharap kepada pemerintah provinsi untuk membuat Unit Transfusi Darah (UTD) Provinsi Babel. "Kita memang belum memiliki UTD Provinsi, semoga dengan pembangunan rumah sakit provinsi nanti, LTTD ini sudah ada dan pemerintah daerah ditingkat kabupaten seyogyanya menyediakan UTD Kabupaten sekaligus menyediakan subsidi untuk kantong darah," tukasnva.
dr Hendry pelaksana kegiatan peringatan PM se-dunia ke-147 menyatakan, pihaknya mengucapkan terima kasih atas partisipasi yang diberikan masyarakat, serta yang mendukung kegiatan donor sukerala ini. "Kita ingin masyarakat lebih peduli sesama masyarakat Babel dalam hal pendonoran darah. PMI juga dapat lebih berperan," ungkapnya.
DONOR DARAH - Dalam rangka peringatan hari Palang merah se-dunia ke-147, Ketua
Palang Merah lndonesia Provinsi Kepulauan Babel Hj NoerhariAstuti Eko Maulana Ali yang
juga anggota DPD Rl asal Babel mengunjungi kegiatan donor darah sukarela yang diseleng-
garakan Sun Clinic, PT Jamsostek, PMI Babel, Bangka Pos Group, AXIS, Bank Sumsel dan
Garuda lndonesia di Gedung El John, Pangkalpinang, Minggu (161512010')
Ditanyakan, mengenai antusias para pendonor darah, Hendri menyatakan, animo masyarakat untuk mendonorkan darahnya sangat luar biasa. "Ini luar biasa. Kalau biasanya cuma 20-30 kantong darah, ini baru 2 jam sudah 40 kantong danah," ungkapnya, seraya menyebutkan di acara ini, pihaknya juga menggelar kegiatan simulasi Palang Merah Remaja.
Sementara itu, Adi Chandra, Area Sales Manager AXIS Bangka menambahkan, pihaknya sangat menyambut positif adanya kegiatan donor darah ini. "Selama ada kegiatan sosial yang posi-
tif kita aka turut serta untukberpartisipasi," ucapnya. Kedepan, lanjutnya, AXIS Babel akan
membuat komunitas golongan darah AB. Hal itu dilakukan mengingat golongan darah AB sangat sulit diperoleh. "Kita berharap adanya komunitas golongan darah AB ini, masyarakat yang membutuhkan darah tidak sulit lagi untuk memperoleh golongan darah
tersebut," ujarnya. (spa/wan)
sumber : Harian Bangka Pos, Rabu 19 Mei 2010
0 komentar:
Posting Komentar